Recommended Novel!




Infinitely Yours.
by orizuka
Novel ini bercerita tentang Jingga, seorang Korean Freak, pencinta segala hal berbau Korea. Dari mulai film, artis termasuk boybands dan girlbands, lagu, sejarah, makanan, dan Korea itu sendiri. Itu lah yang membawanya kembali ke Korea, terlebih lagi dia menyukai seorang pria Korea, seorang tour guide ganteng yang dikenalnya pada suatu tur ke Korea tahun sebelumnya.
Jingga digambarkan sebagai cewek yang sangat ceria, seperti tidak pernah kehabisan energi, selalu bersemangat, cenderung kekanak-kanakan, berisik, tapi juga imut, singkatnya seperti kelinci Energizer.
Pada usia 25, dia lebih nampak seperti gadis 17 tahunan, termasuk cara berpakaiannya.
Saya langsung membayangkan Jingga seperti pemeran wanita di film-film Korea yang saya sebut di atas, karena sulit membayangkan ada gadis seumur saya yang bertingkah seperti anak SMA, kecuali itu di drama-drama Korea.
Penulis merasionalkan sifat nyentrik ini dengan melekatkan atribut pada Jingga sebagai guru les bahasa Inggris dan Indonesia untuk anak-anak ekspatriat Korea, serta anak bungsu dan cewek satu-satunya di keluarga. Memaksa pembaca untuk menerima karakter Jingga sebagai suatu kewajaran.
Jingga berkenalan dengan Narayan Sadewa atau Rayan, seorang arsitek, dalam tur ini. Sifatnya berkebalikan dengan Jingga. Rayan berkarakter serius, kaku, tanpa ekspresi, dingin, tidak banyak omong, cuek. Bermula dari Rayan yang tidak sengaja menabrak Jingga di bandara dan kemudian berakhir dalam rombongan tour ke Korea bersama. Rayan kemudian menjadi pasangan tou yang mengharuskan saling bertanggung jawab. Tujuan Rayan ke Korea bukanlah untuk berlibur seperti Jingga, melainkan untuk menemui mantan pacarnya, Mariska. Jingga sangat tidak sabar untuk sampai di Korea karena ingin bertemu dengan pujaan hatinya, Yun Jae, pria Korea asli yang merupakan tour guide rombongan tour mereka. Sesampainya di Korea Rayan diam-diam memisahkan diri dari rombongan dan Jingga mengetahuinya dan mengikuti Rayan mencari Mariska. Akhirnya mereka berdua bertemu dengan Mariska dan setelah Rayan menyelesaikan urusannya mereka berencana pergi menuju tempat wisata rombongan berada, yakni Gunung Seorak sampai akhirnya Rayan sadar kalau dirinya kecopetan sehingga mereka batal pergi ke Gunung Seorak. Dan akhirnya timbul ide spontan Jingga untuk melakukan tour romantisme Korea. Akhirnya dimulailah tour romantisme Korea ala Jingga dimulai. Mereka pergi ke tempat-tempat wisata yang biasa digunakan untuk syuting drama romantis Korea. Rayan yang kaku dan sinis lama kelamaan mulai berubah dalam tour romantisme Korea ala Jingga itu. Menurut Rayan, ia telah terkena ‘virus’ Jingga yang heboh dan selalu ceria. Hingga tour ala Jingga berakhir di taman bermain Everland yang mempertemukan kembali mereka denga rombongan tour dan Yun Jae tentunya. Yun Jae kemudian marah kepada mereka berdua karena telah seenaknya meninggalkan rombongan tour. Jingga pun menjelaskan semuanya pada Yun Jae. Yun Jae kemudian memperingatkan Rayan agar tidak menjadikan Jingga sebagai pelarian Rayan karena patah hati. Hal ini membuat Rayan memikirkannya hingga kemudian ia memutuskan untuk menghindari Jingga. Jingga menyadari tingkah Rayan tersebut tapi teta berusaha berteman dengan Rayan, hingga Rayan  menjelaskan kalau apa yang terjadi di Korea lebih baik di akhiri di Korea. Hingga sesampainya di Jakarta Jingga menyerahkan buku catatan yang berisi foto-foto Rayan yang diam-diam Jingga ambil saat di Korea. Rayan pun menyadari kalau Jingga bukan pelarian patah hatinya tapi ia telah benar-benar jatuh cinta pada Jingga. 3 bulan kemudian Jingga kembali ke Korea dan Yun Jae pun melamarnya. Saat itulah Jingga sadar kalau ia melihat Yun Jae sebagai idola, bukan orang yang ia cintai dan orang yang Jingga cintai adalah Rayan. Suatu hari Jingga sedang duduk-duduk di pinggir sungai sambil mengenang masa-masa saat melakukan tour dengan Rayan, hingga kemudian Jingga menangkap sesosok yang ia kenal. Rayan juga saat itu duduk di pinggir sungai dan menangkap sosok Jingga. Rayan bangkit dari duduknya untuk menemui Jingga begitu pun Jingga. Mereka berdua pun bertemu dan Rayan mengungkapkan perasaannya dengan bahasa Korea yang membuat Jingga girang setengah mati.
Cinta menjalar diantara mereka. Dan ceritanya tuh... 
Uh! Romantis! Pokoknya recommend banget ini novel, gakan nyesel :DD







Remember When 


     By Winny Prasanti
merupakan novel keempat Winna setelah Kenangan Abu-Abu, Ai, Refrain, dan Glam Girls Unbelievable. Seperti novel-novel sebelumnya, Remember When berisi tentang cerita simple namun menarik. Ceritanya difokuskan pada empat tokoh utama dan settingnya adalah siswa SMA.
Novel ini menceritakan persahabatan dan cinta empat sahabat. Freya, Gia, Moses, dan Adrian. Freya adalah seorang cewek cerdas, antisosial, apa adanya, dan cuek. Ia bersahabat dengan Gia, si cantik yang ceria, popular, dan selalu menemukan kenyamanannya saat melukis. Sementara Moses, dia tipikal cowok perfeksionis, kaku, disiplin, sulit mengekspresikan diri, tanggung jawab dan pintar. Ia bersahabat dengan Adrian yang berkepribadian terbalik dengannya. Adrian adalah cowok keren yang suka bermain basket dan merupakan cowok idaman cewek-cewek di sekolahnya.
Adrian berpacaran dengan Gia.Dan tak mau kalah, Moses juga berpacaran dengan Freya. Tentu saja tidak ada pasangan secocok mereka disekolah itu. Adrian dan Gia dengan tingkah heboh dan touchy mereka, serta Moses dan Freya yang keliatan cocok banget menyandang gelar Mr dan Mrs Perfekto karena sama-sama selalu mendapatkan peringkat umum di sekolah mereka.
Freya yang sedikit antisosial menyebabkan Andrian yang merupakan pacar sahabatnya sendiri tidak akrab dengannya, bahkan jarang untuk mereka saling tegur satu sama lain. Hingga pada suatu hari, Adrian dan Freya hanya pergi berdua ke café tempat biasa mereka doubledate karena Moses sibuk dengan bimbingan belajarnya dan Gia yang masih di sanggar lukis. Hari itu merupakan hari dimana pertama kalinya Adrian merasa nyaman berada didekat cewek selain Gia, pacarnya sendiri.
Hari demi hari Perubahan terjadi pada mereka berempat. Kekacauan ini mulai terjadi saat Freya merasa jenuh dengan hubungannya yang begitu-begitu saja karena Moses cenderung pemalu pendiam dan sibuk dengan kegiatan OSISnya. Dan Adrian yang merasa hubungannya mulai tidak sehat setelah kebohongan-kebohongan kecil yang ia buat serta kesalahannya telah meniduri Gia. Ditambah lagi, Adrian dan Freya ternyata sama-sama mempunyai perasaan suka satu sama lain tanpa sepengetahuan Gia dan Moses. Freya yakin bahwa cintanya selama ini adalah Adrian, bukanlah Moses. Begitupun dengan Adrian. Karena tidak mau memendam semua kebohongan terlalu lama, akhirnya Adrian memberanikan diri untuk bicara langsung ke Gia tentang persoalan ini. Gia yang sangat menyayangi Adrian sangat terpukul mendengar semua pengakuan Adrian.
Lain halnya dengan Freya yang berada diantara dua posisi yang berat. Antara Moses, pacarnya yang sebebnarnya bukan cinta yang ia cari selama ini, atau Adrian pacar sahabat karibnya yang menurutnya Adrianlah cinta sejatinya. Disisi lain, Freya juga berfikir walaupun Moses bukanlah orang yang dia cari selama ini, tapi rasa sayangnya kepada Moses sudah tertanam dihatinya. Selain itu, Freya juga tidak tega melihat Gia yang bakal kehilangan separuh hidupnya kalau Adrian meninggalkannya. Akhirnya dengan berat hati, Freya memutuskan untuk menyudahi kebohongannya dan tak mau lagi menjalin hubungan atau menaruh perasaan pada Adrian.
Freya dan Adrian akhirnya membuat kesepakatan untuk melupakan semua yang sudah terjadi diantara mereka. Adrian juga berjanji akan kembali pada Gia. Namun, Adrian tidak bisa menjepati janjinya. Adrian membuat pengakuan ke Moses bahwa dia sayang Freya. Kemarahan besar muncul dari diri Moses. Semuanya semakin rumit. Moses memutuskan hubungannya dengan Freya pada saat itu juga. Persahabatannya dengan Adrian juga kandas pada saat yang sama.
Seperti halnya hubungan Adrian dan Moses, hubungan Gia dan Freya pun sudah sangat memburuk. Gia yang dulunya tak pernah terpisah dengan Freya, kini lebih memilih untuk bergaul dengan teman-temannya yang isi otaknya didominasi oleh hura-hura.
Waktu terus berjalan dan hari kelulusan akhirnya tiba. Lagi lagi Moses mendapat nilai terbaik di sekolahnya. Pada saat itulah, Moses bertekad bulat untuk meminta maaf pada Freya, memaafkan Adrian dan berusaha mengembalikan persahabatannya dengan Adrian yang sempat mati agar bisa bersemi kembali.
Hubungan Freya, Moses dan Adrian kembali normal sebagaimana layaknya teman. Freya dan Moses yang sama-sama satu universitas dan satu jurusan kedokteran telah menjalani hidup sebagai sepasang sahabat dekat. Sedangkan Gia dan Adrian, mereka melanjutkan pendidikannya di London. Gia yang masuk ke jurusan Seni dan Adrian dibidang bisnis. Berjalannya waktu, Gia sudah mulai mengerti perasaan Adrian pada Freya. Gia akhirnya memutuskan hubungannya dengan Adrian dan merelakan Adrian untuk mengejar cintanya pada Freya. Adrian pun akhirnya kembali ke Indonesia untuk Freya.
Ceritanya keren…
untuk kalian yang suka cerita percintaan anak SMA, buku ini cocok banget untuk jadi bacaan waktu senggang sambil minum coklat panas! :p



Becomes Sunshine You.
“Walaupun tidak ada hal lain di dunia ini yang bisa kaupercayai, percayalah bahwa aku mencintaimu. Sepenuh hatiku.”

Ini adalah salah satu kisah yang terjadi di bawah langit kota New York…
Ini kisah tentang harapan yang muncul di tengah keputusasaan…
Tentang impian yang bertahan di antara keraguan…
Dan tentang cinta yang memberikan alasan untuk bertahan hidup.

Alex Hirano seorang pianis terkenal ketiban sial ketika Mia Clark menabraknya dan menyebabkan pergelangan tangannya terkilir padahal minggu depan ia harus menggelar konser piano. Tak heran jika setelah itu Alex menganggap Mia adalah Malaikat Kegelapan. Bahkan ketika Mia menawarkan diri menjadi tangan kirinya yang bisa Alex bayangkan adalah bahwa Mia entah bagaimana akan berhasil mematahkan tangan kanan sekaligus kedua kakinya.

Mia Clark merasa sangat, sangaaat bersalah karena telah melukai Alex Hirano dan membuat lelaki itu terpaksa membatalkan konser pentingnya. Jadi setelah meminta maaf, Mia berusaha sebaik mungkin menjadi tangan kiri Alex. Yah, Mia maklum kalau Alex yang masih kesal bersikap dingin padanya dan Mia dengan tulus menuruti apapun tugas yang Alex bebankan padanya. Tahu kan tugas semacam membereskan apartemen Alex; menyiapkan sarapan, makan siang, dan makan malam Alex; berbelanja untuknya; dan mengantar Alex ke rumah sakit untuk mengganti perban. Iya, tugas seorang pesuruh.

Tapi pepatah yang mengatakan cinta datang karena terbiasa itu memang tidak ada matinya. Hal yang sama juga terjadi pada Alex Hirano dan Mia Clark. Sayangnya perjalanan cinta Alex tidak semulus yang ia harapkan. Mia Clark ini rupanya punya banyak penggemar. Bahkan adiknya sendiri, Ray Hirano, cinta mati pada Mia dan tak sungkan untuk menunjukkannya. Lalu, bagaimana cara Alex untuk mendapatkan hati Mia?

It was a great read book. Well, separuh buku saya baca dan akhirnya selesai.Sunshine Becomes You made my eyes wateringalmost crying. Dan ketika memasuki bab akhir, yea, I was officially crying. Sumpah! Romatis gokil kesel semuanya ada :'DD
Gaya bahasa semi-baku Ilana Tan yang rapi membuat saya nyaman membacanya. Tapi ada yang lain, plot yang terjaga dan karakter yang kuat kali ini-lah yang membuat saya salut karena Ilana Tan sekali lagi membuktikan pada saya bahwa dia adalah penulis berbakat. Saya akui Sunshine Becomes You kali ini adalah novel yang lebih 'matang' diantara novel Ilana Tan yang lain. Brava, brava. Saya tunggu novel berikutnya, Kali ini saya beri 4 Bintang untuk Sunshine Becomes You! Keren bangetlah. Asli! How like this book i'm  (:
I FOR YOUSuatu hari dalam hidupku, kau dan aku bertemu. Masih jelas di ingatanku sosokmu yang memukauku. Lidahku jadi kelu, mulutku terkatup rapat karena malu. Setiap malam, bayangmu menari-nari dalam benakku.
I For You 

Ada sejuta alasan mengapa aku begitu memujamu. Kau menyinari relung gelap hatiku. Kau satu-satunya orang yang ingin kurengkuh. Kau bertanggung jawab atas segala rindu. Kau adalah yang teristimewa bagiku.

Tanda-tandanya sudah jelas: aku menyukaimu. Tetapi, bagaimana caranya aku mendekatimu? Kau begitu jauh, sulit kuraih dengan jari-jemariku.

Dan semakin lama, aku mulai menyadari satu hal. Bahwa kau dan aku mungkin ditakdirkan tak bisa bersatu….

                                                                                                ***
Semua orang miskin di dunia ini tidak berguna. Itu adalah prinsip yang dimiliki oleh Princessa Setiawan—anak seorang direktur berdarah Perancis dengan mata hazel—saat dirinya ditinggalkan oleh ibu kandungnya. Tapi prinsip itu berubah seketika saat dirinya bertemu dengan Surya—cowok miskin yang sekelas dengan Cessa dengan mengandalkan beasiswanya—semuanya berubah saat Surya menghadang bola basket yang hampir melukai Cessa, dia menyadari ada orang lain yang bisa melindunginya selain Benjamin Andrews—pangeran yang di takdirkan untuk Cessa.

Setelah itu segalanya menjadi lebih ceria bagi Cessa, berbagi salam di pagi hari, menghabiskan waktu istirahat di perpustakaan dan mendapatkan banyak pengetahuan dari Surya. Semua berjalan dengan bahagia, saat Benji dan Cessa mulai menemukan dunia mereka masing-masing. Tapi, setelah menemukan kebahagiaan masing-masing, Cessa dan Benji sadar bahwa mereka harus selalu bersama. Lalu, kesalahpahaman terjadi—mengapa mereka harus terus bersama dengan status Cessa pacar Surya dan Benji pacar Bulan?—seolah pangeran dan putri tersebut mempermainkan Surya dan Bulan.

Lalu semua yang buruk terjadi; Surya gagal mendapat beasiswanya, Benji memutuskan Bulan, dan penyakit Cessa memburuk. Tidak ada yang tahu Cessa mengidap penyakit yang langka—Von Willebrand Disease. Dan kini Surya tahu mengapa Benji dan Cessa tidak bisa di pisahkan—golongan darah yang mengalir dalam tubuh mereka berdua sama: AB rhesus negatif.

Saya sendiri tak habis pikir cerita yang di sampaikan oleh mba Orizuka ini memukau. Bukan cuman ceritanya yang mengharukan tapi banyak pengetahua juga lho. Siapa yang tau penyakit apa itu Von Willebrand Disease?  Selalu suka sama novel-novel mba Orizuka, cerita yang manis dengan ending yang manis pula. Semoga di novel selanjutnya semakin manis lagi ya J

Jika hal yang paling sulit untuk kamu lakukan adalah mengucap ‘selamat  tinggal’, saat itulah kamu tahu kamu sedang jatuh cinta.
-Bulan






Kata Hati 

 "Ini tentang kisah kehilangan,
ketika kau mendapati separuh hatimu kosong dan merapuh
Atas nama ketidakpercayaan,
kita telah saling mengucapkan selamat tinggal.

Ketika tak ada lagi yang bisa kau percaya, ikuti kata hati.
Begitu seharusnya, bukan?

Dan, hati ini membawaku kembali kepadamu.
Tapi, kau tak lagi berada di tempat kita dahulu.
Apakah kau telah menemukan separuh hati lain-- selain hatiku?"


***

Randi kembali diam. Betapa jauh dalam hatinya ia berharap orang yang membuat Dera bahagia adalah dirinya sendiri. Betapa ia berharap tak pernah ada pengkhianatan hingga perpisahan pun tak perlu terjadi. Betapa ia berharap sayang dan rasa percaya saja sudah cukup. Betapa ia berharap hanya dengan dimasuki oleh satu orang, hati sudah merasa lengkap. Tak perlu dua, tiga, atau empat.

    Namun, cinta tak pernah berjalan mulus. Semakin panjang semakin rumit, semakin sulit pula menjaganya agar tak tumbang dihajar angin kencang, atau jatuh tersandung kerikil.


Novel fiksi romance Bernard Batubara. Kisah cinta manis yang tersandung oleh kenangan dan pengkhianatan. Ah pokoknya dabes! :DD